Jatiwangi art Factory

From Lifepatch - citizen initiative in art, science and technology
Revision as of 19:28, 13 March 2014 by Andreas (talk | contribs)
Jump to navigation Jump to search
Logo Jatiwangi

Informasi mengenai Jatiwangi art Factory (JaF) dibawah ini disalin dari situs online JaF oleh Andreas Siagian pada tanggal 13 Maret 2014.

Biografi

Jatiwangi art Factory (JaF) adalah sebuah organisasi nirlaba yang fokus terhadap kajian kehidupan lokal pedesaan lewat kegiatan seni dan budaya seperti; festival, pertunjukan, seni rupa, musik, video, keramik, pameran, residensi seniman, diskusi bulanan, siaran radio dan pendidikan.

JaF didirikan pada 27 September 2005. Sejak tahun 2008 JaF bekerjasama dengan Pemerintahan Desa Jatisura melakukan riset dan penelitian dengan menggunakan keterlibatan kesenian kontemporer yang kolaboratif dan saling menterhubungkan.

JaF mempunyai Program Festival Residensi, Festival Video Residensi dan Festival Musik Keramik dua tahunan yang mengundang seniman dari berbagai disiplin ilmu dan Negara untuk tinggal, berinteraksi, bekerjasama dengan warga desa, merasakan kehidupan Masyarakat Jatiwangi, serta merumuskan dan membuat sesuatu yang kemudian dipresentasikan dan dikabarkan kepada semua orang.

Departemen

  • Director: Ismal Muntaha
  • Jaf Gallery: Arief Yudi Rahman
  • Jaf Production: Ginggi Syarif Hasyim, Deni Aryanto
  • Ceramic Studio: Ahmad Tian Fulthan
  • Education: Loranita Theo
  • Music: Tedi En,
  • Jaf Radio: Syarif Hidayat (Peyet)
  • Jaf TV: Yopie Nugraha
  • Jaf Air: Arie Syarifuddin (Alghorie)

Kontak

Jatiwangi art Factory

Referensi dan Pranala Luar