Istanbul Design Bienalle 2018
Lifepatch berpartisipasi di Istanbul Design Biennial 2018 dalam program pameran dan workshop.
Deskripsi Acara
Tentang Istanbul Design Biennial Berlangsung sejak 2012, Istanbul Design Biennial bertujuan untuk menyatukan beragam ide desain, dalam dua tahun sekali, mencoba menjelajahi berbagai bidang yang berkaitan dengan desain. Menyebarkan ide dan membangun dialog di persimpangan antara komunitas kreatif dan akademis, serta membangun jaringan kolaborasi secara nasional dan internasional dengan berbagai pihak: agen budaya, organisasi, universitas dan perusahaan. Menggunakan kota sebagai ruang yang dinamis, dan intervensi ruang. Dalam dua tahun sekali mencoba mengawasi persoalan desain global, membawa gagasan desain ke dalam pengawasan, menstimulasi debat kritis, mengedepankan aspek-aspek masyarakat yang belum tereksplorasi atau terlewatkan dan mendorong penyelidikan lebih lanjut ke dalam dan pertukaran tentang kondisi yang muncul.
4TH ISTANBUL DESIGN BIENNIAL – A SCHOOL OF SCHOOLS
Sebuah Biennial tentang desain sebagai proses pembelajaran, dan proses pembelajaran sebagai desain.Sebuah sekolah dari sekolah adalah biennale multiplatform yang akan menggunakan, menguji, dan merevisi ragam strategi pendidikan untuk merefleksikan fungsi dari desain, pengetahuan, dan keterhubungan global di Istanbul hari ini dan di luarnya. Jumlah informasi di dunia jadi makin berlipat ganda setiap dua tahun. Orang-orang jadi tahu lebih banyak melebihi biasanya. Konsep belajar sepanjang hidup kemudian disebut-sebut sebagai satu-satunya jalan untuk mendapatkan pekerjaan dan tetap tenang. Kapur dan percakapan, dan melafalkan tabel perkalian tidak punya peluang untuk melawan distraksi animasi di kantong-kantong kita. Sementara itu, mesin-mesin tersebut juga mulai belajar. Apa yang masih tersisa untuk dilakukan manusia dan kemampuan mental yang tetap tidak bisa digantikan jadi topik yang hangat untuk dibicarakan. Inikah waktunya untuk kembali ke sekolah --dan mendesain kembali sekolah? Inisiatif desain pendidikan alternatif secara konsisten telah memberi ruang yang sangat berani untuk eksperimentasi dan pengetahuan baru, dari Bauhaus ke Black Mountain College, dan dari Global Tools ke Sigma Group. Inisiatif-inisiatif ini tidak hanya membantu desain berkembang, mempertanyakan dirinya sendiri dan mendorong batas-batasnya sendiri, tapi juga pendidikan dan proses belajar secara umum. Tidak hanya menaruh perhatian pada desain, banyak dari eksperimentasi tersebut juga telah menguji cara-cara yang alternatif untuk hidup, bekerja, dan berhubungan antar sesama dan dengan diri kita sendiri. Melalui riset eksperimental berbasis proses ini, manifestasi-manifestasi, arti-arti, dan implifikasi-implifikasi baru dari desain telah muncul. Sebagai ruang untuk refleksi kritis tentang desain yang hadir dalam konteks sejarah yang kaya, Istanbul Design Biennial menawarkan kesempatan untuk mempertanyakan produksi dan peniruan dari desain dan pendidikannya. Di tahun 2018, Istanbul Design Biennial yang ke-4 membangun warisan dari edisi-edisi sebelumnya, dalam rangka menemukan kembali dirinya sendiri dan menjadi platform produktif yang berorientasi pada produksi bagi pendidikan dan desain untuk penelitian, eksperimen, dan proses belajar di dalam dan dari kota dan di luarnya. Berjudul "A School of Schools" (Sekolah dari Berbagai Sekolah), Istanbul Design Biennial yang ke-4 akan merentangkan baik ruang dan waktu dari peristiwa desain tradisional, mewujud sebagai program satu tahun yang sifatnya fleksibel yang di dalamnya merupakan usaha untuk merespon percepatan global, menghasilkan metodologi-metodologi alternatif, berbagai hasil dan bentuk desain dan pendidikan. A School of Schools hadir sebagai satu bagian format belajar yang dinamis dan memacu produksi kreatif, kolaborasi berkelanjutan, dan relasi sosial. Dengan mengeksplorasi delapan tema, lingkungan belajar ini merupakan sebuah konteks bagi pemberdayaan, refleksi, berbagi dan bertalian, menyediakan respon-respon refleksif bagi situasii-situasi tertentu. Dengan melibatkan praktisi-praktisi lintas generasi dan lintas disiplin dari Turki dan luar negeri, A School of School menghadirkan pengetahuan dan baru, akademia dan amatir, profesional dan personal secara bersama-sama, dengan berfokus pada proses dan hasil. Bersama-sama, agen-agen dalam ekosistem yang kompleks dan ambisius ini akan menciptakan pengetahuan baru, mencari alternatif untuk sistem-sistem yang sedang dijalankan, dan dengan keberagaman yang mendasar, mereka akan mendorong batas-batas dari disipilin desain.
Detail Acara
Acara ini akan berlangsung:
- Tanggal : 22 September s/d 4 November 2018
- Waktu : 10.00 - 17.00
- Tempat :
- AKBANK SANAT (UNMAKING SCHOOL)
- YAPI KREDI KULTUR SANAT (CURRENT SCHOOL)
- ARTER (EARTH SCHOOL)
- PERA MUZESI (SCALES SCHOOL)
- SALT GALATA (TIME SCHOOL)
- STUDIO-X ISTANBUL (DIGESTION SCHOOL)
Jadwal Pameran/Workshop
Pameran
Lifepatch memamerkan sebuah video yang berjudul “Before everything forgotten and vanished” 2018. Video fragmentasi tentang pengobatan tradisional yang berbasis budaya tutur yang berkembang dalam masyarakat jawa khususnya, dan Indonesia pada umumnya yang menggunakan tanaman yang dipercaya sebagai tanaman obat.
- Tanggal : 22, September – 4 November 2018
- Waktu : 10.00 – 17.00 WIB
- Tempat : Studio-X Istanbul Turki
Mixing Section
Sebuah program yang dirancang untuk melacak rasa sensasi masa lalu, yang sudah menurun oleh sensasi buatan. Tujuan dari program ini adalah untuk mengajak peserta workshop untuk mengeksplorasi masa lalu melalui sensasi rasa, aromaterapi, indra dasar, dan khasiat dari bahan alami melalui secangkir minuman herbal (jamu). Tapi, bukan hanya tentang sensasi rasa, juga sebagai media untuk menoleh kembali kearifan lokal, budaya lisan, dan keragaman tanaman yang dipercaya sebagai tanaman obat yang tumbuh di bumi. Di mana tanaman obat tersebut mengambil bagian penting dari kehidupan, sebagai bahan penyembuh, aromaterapi, kecantikan, ritual, kuliner, makanan, dan minuman. Melalui workshop ini kita akan belajar bersama bagaimana membuat minuman herbal (jamu), berbagi pengetahuan, ngobrol, dan juga mengingatkan kita akan tentang keseimbangan antara makanan dan minuman kesehatan, tentang manusia yang tidak dapat dipisahkan dengan alam.
- Hari/Tanggal: Minggu 23, September, 2018
- Jam: 11.00 – 13.00
- Tempat: Studio-x Istanbul Turki
Seniman, dan Organisasi
Berikut nama seniman, kelompok dan organisasi yang berpartisipasi;
- AATB
- Åbäke
- Aformal Academy & ARK.WORLD
- Can Altay
- Ersin Altın, Burçak Özlüdil, Augustus Wendell, Amy K. Hoover
- Burak Arıkan
- ARK.AMSTERDAM (Roosje Klap & Pauline Le Pape)
- Arvid & Marie
- Bakudapan
- Kerim Bayer
- Merve Bedir
- Broomberg & Chanarin
- Cihad Caner
- Ali Murat Cengiz
- Taeyoon Choi
- Lorenzo Cirrincione, Jennifer Teets, Lorena Ancona
- CMP OFFICE
- Commonplace Studio, Jesse Howard and Tim Knapen
- Danilo Correale
- Cansu Cürgen & Avşar Gürpınar
- Aslı Çiçek
- Çukurcuma Okuma Kulübü / Reading Club
- Amandine David
- Demystification Committee
- DESIS Felsefe Konuşmaları
- Design Displacement Group
- Theo Deutinger
- Meeus van Dis
- Disarming Design from Palestine
- Bogomir Doringer
- Dpr-barcelona
- Eat Art Collective
- ECAL x MacGuffin
- Ecole Mondiale
- Noortje van Eekelen
- Lukas Engelhardt
- FABB
- Fictional Journal Collective
- FRAME research Group (Remco Roes, Carla Swerts, Tom Lambeens, Griet Moors)
- Annika Frye
- Alix Gallet
- Gerçeklik Araştırma Grubu, Tasarım Laboratuvarı, Koç Üniversitesi
- Teis De Greve
- Gamze Gündüz, Güher Tan, Tangör Tan
- Gökçe Gürçay
- Ineke Hans
- Lisa Hartje Moura, Pascal Rousseau, Noam Toran
- Adam Harvey & Anastasia Kubrak
- Nelly Ben Hayoun
- Mark Henning
- Esmé Hofman
- Bora Hong
- Nur Horsanalı
- Housing the Human: Artem Kitaev (KOSMOS Architects), Mae-Ling Lokko, Simone C Niquille, Lucia Tahan, Dasha Tsapenko
- Human Rights Foundation
- Alexandre Humbert
- IASPIS Urgent Pedagogies Symposium (Sepake Angiama, Markus Bader, Magnus Ericson, Joseph Grima, Sandi Hilal, Onkar Kular, Peter Lang, Tor Lindstrand, Pelin Tan, Merve Gül Özokcu)
- Ils Huygens (Z33)
- So Kanno
- Andrea Karch
- Navine G. Khan-Dossos
- Roosje Klap
- Rauf Kösemen
- Ebru Kurbak
- Matylda Krzykowski
- Naho Kubota
- Onkar Kular
- LAB OF LABs: Professor Jussi Parikka, University of Southampton, Visiting Assistant Professor Andreas Treske, Chair Department of Communication and Design, I. D. Bilkent University, Dr. Faculty Member, PhD Simge Hough, Bilgi University, Jamie Allen, Ege Berensel, Ebru Kurbak
- Landskip
- Peter Lang
- Legrand Jäger
- Lifepatch
- Mae-ling Lokko, Nana Ofori-Atta Ayim, Selassie Ataditka, Gustavo Crembil
- Farzin Lotfi-Jam & Mark Wasiuta
- LUCA School of Arts
- Pedro Neves Marques
- Margarida Mendes
- Alexandra Midal
- Carlos Monleón
- Gökhan Mura
- Martina Muzi
- N55
- New South
- Camilo Oliveira
- ONAGÖRE (Okay Karadayılar & Ali Taptık)
- Şevket Pamuk
- Parasitic Okuma Kulübü / Reading Club
- Thomas Pausz
- Ana Peñalba
- Juliette Pépin
- Hannah Perner-Wilson
- Shailoh Philips
- Mary Ponomareva
- Irene Posch
- Possible Bodies Collective
- RADIOEE.NET AND PUB RADIO
- Alice Rawsthorn
- Livia Rezende
- Ottonie Von Roeder
- João Roxo
- Emelie Röndahl
- Mika Satomi
- Helga Schmid
- SCN
- Judith Seng
- Fahmy Shahin
- SO?
- Stigmergy·Family·Studio
- Chick Strand
- Studio Folder (Marco Ferrari, Elisa Pasqual, Pietro Leoni)
- Studio Makkink & Bey
- SulSolSal
- Jenna Sutela
- Selim Süme
- Aslıhan Şenel
- Gülsün Tanyeli
- Tattfoo Studio
- Teaching Lies (Jamie Allen, Selçuk Artut, Rebekka Kiesewetter, Paolo Patelli, Donato Ricci, Benoît Verjat, Michael Edward Young)
- Jennifer Teets & Lorenzo Cirrincione
- Sera Tolgay
- Sissel Marie Tonn
- Joris Van Tubergen
- Dr. Ahmet Uhri
- Janna Ullrich
- Unfold
- University of the Underground
- Henriëtte Waal (LUMA) & Studio Klarenbeek & Dros
- Lukas Wegwerth
- Nina Wiesnagrotzki
- Pınar Yoldaş
- İpek Yürekli
Dokumentasi Acara
Berikut dokumentasi terpilih acara ini: